Kendati demikian, kursi Gerindra belum mencukupi untuk mengusung Trisal Tahir. Butuh dua kursi tambahan untuk mencukupkan syarat mendaftar di KPU. Trisal sudah mendaftar di sejumlah partai seperti Demokrat dan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Palopo. Dua partai ini masing-masing memiliki tiga kursi.
Dari sekian figur yang akan maju di pilkada Palopo, baru Farid Kasim Judas-Nurhaenih yang resmi berpasangan. Bahkan, keduanya sudah mendapat rekomendasi dari Partai Nasdem untuk paket di Pilkada. Dengan modal enam kursi di DPRD Palopo, Nasdem bisa mengusung pasangan calon tanpa koalisi dengan partai lainnya. (*)
ADVERTISEMENT